Selasa, 28 Mei 2013

Cara Mudah Mengubah File Doc ke File Pdf

Cara Mudah Mengubah File Doc ke File Pdf PicturesPanduanTop - Untuk orang yang bekerja di kantor, perusahaan atau pun di suatu dinas pendidikan seperti layak nya sekolah, pasti sering menggunakan aplikasi office seperti hal nya Microsoft Office Word, Micosoft Office Power Point, dan aplikasi office lainnya. Aplikasi ini memang benar-benar memudahkan kita jika kita membutuhkan sesuatu yang dapat menampilkan presentasi atau pun hanya sebagai aplikasi office penyimpan data yang telah kita buat. Namun, kebanyakan orang saat ini yang menggunakan nya, masih tidak tahu pasti dengan semua fitur yang disediakan pada masing-masing office tersebut. Sehingga bisa dikatakan pemanfaatan aplikasi nya jadi kurang maksimal. Padahal, jika
kita dapat mengetahui secara rinci mengenai apa-apa saja fitur yang disediakan pada masing-masing aplikasi office tersebut, maka kita akan sangat terbantu dalam mendapatkan suatu kebutuhan tertentu.

Misalnya saja suatu saat di perusahaan kita membutuhkan file dalam bentuk pdf yang harus di berikan pada bos kita. Padahal kita kan hanya dapat membuat suatu file dokumen dengan menggunakan Microsoft Office Word ataupun dengan menggunakan notepad (itupun pada hakikatnya bukan untuk dokumen). Sehingga kita harus dapat merubah file yang telah kita simpan tadi dalam format word ke dalam bentuk pdf.
Maka dari itu, kami di sini akan membahas sedikit tentang salah satu fitur yang ada pada aplikasi office Microsoft Word (Aplikasi dokumen). Jikalau kita lihat pada judulnya, maka mungkin yang terbayang adalah mengubah file word ke file pdf dengan menggunakan aplikasi atau pun software. Padahal, hal tersebut dapat kita lakukan tanpa menggunakan software, cukup dengan memanfaatkan salah satu fitur yang sudah disediakan oleh pihak microsoft pada aplikasi tersebut.
Baiklah, Langsung saja kami berikan langkah-langkahnya.

  • Download terlebih dahulu addon Save to PDF or XPS langsung dari situs resmi microsoft disini
  • Install addon tersebut
  • Jika sudah selesai install dan berhasil, maka langsung buka dokumen word yang ingin diubah menjadi pdf
  • Gerakkan cursor ke bagian pojok kiri Office word (Jika menggunakan office word 2007 dan 2010), pilihlah Save as
  • Terakhir pilihlah PDF or XPS
Sumber: http://congkel.com

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Artikel Disarankan

Statistik

Ping your blog, website, or RSS feed for Free
Text Back Links Exchanges
Flag Counter

Copyright © 2012. Panduan Top - All Rights Reserved B-Seo Versi 3 by Bamz